Evaluasi Timnas Putri U-17
Juru taktik berkepala plontos tersebut menilai kekurangan Timnas Putri U-17 adalah dari segi transisi permainan. Tim belum bisa hadapi serangan balik cepat jadi itu yang harus dibenahi.
“Tadi saya lihat transisi permainannya sangat cepat. Jadi saya harapkan para pemain bisa lebih baik saat bertahan,” tutur coach Mochi.
“Saya akan melihat daya tahan pemain tapi yang terpenting adalah transisi permainan. Harapannya jauh lebih baik,” tuntasnya.
Baca Juga: Eks Striker Tajam, Gendut Doni Doakan Persikota Tangerang Sukses dan Promosi ke Liga 2
Kekalahan dari Filipina menempatkan Timnas Putri U-17 di urutan ketiga Grup A tanpa poin. Indonesia tertinggal tiga angka dari Korea Utara dan Filipina.
Pada laga selanjutnya, tim Merah Putih akan menghadapi Korea Selatan pada 9 Mei mendatang. Calon lawan juga dalam situasi kurang baik setelah kalah 0-7 dari Korea Utara.
Baca Juga: Kabar Gembira! Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea U-23 Akan Disiarkan Lewat TV Nasional