Turunminum.id – Kapten Timnas U-17, Iqbal Gwijangge dipanggil Indra Sjafri untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Qatar.
Ya, dari 26 pemain yang diboyong Indra Sjafri, gelandang andalan Bima Sakti di kejuaraan Piala Dunia U-17 lalu, masuk skuad awal timnas U-20 yang disiapkan untuk mengikuti sejumlah kejuaraan di tahun 2024.
3 turnamen penting
Pasalnya ada tiga turnamen besar yang akan diikuti Garuda Nusantara, yaitu Piala AFF U-19 2024, Kualifikasi AFC U-20 2025 dan tentunya Piala Dunia U-20 2025 di Chile.
Sebab itu, Indra Sjafri tengah serius mempersiapkan Iqbal Gwijangge dan rekannya jelang tiga turnamen penting tersebut.
Salah satunya dengan membawa para pemain berlatih di Academy Aspire, Doha, Qatar.
Baca Juga: Daftar Nama Pemain yang Dipanggil Indra Sjafri untuk Mengikuti TC Timnas Indonesia U20 di Qatar
Indra Sjafri buka suara soal mayoritas yang dipanggil adalah pemain U-17 dan salah satunya adalah kapten di Piala Dunia U-17 kemarin.
“Pemain-pemain yang dipanggil di awal pemusatan latihan ini sebagian besar pemain tim U-17 pada Piala Dunia U-17 lalu, yang notabene kelahiran 2006 dan 2007” terang Indra Sjafri
Meski demikian, ada pula para pemain yang berasal dari Liga 1 dan 2
“Selain itu, pemain-pemain kelahiran 2005 yang bermain di Liga 1 dan 2 juga kami panggi.” Ucapnya