Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Bukan Keberuntungan
Di sisi lain pelatih Irak, Radhi Shenaishil menyebut Timnas Indonesia U-23 menjadi salah satu tim yang memiliki persiapan cukup baik.
“Tim Indonesia adalah tim yang sangat dihormati dan para pemainnya bagus. Manajer mereka adalah manajer yang sama untuk tim Olimpiade dan untuk tim awal,” ucap Radhi Shenaishil pada sesi jumpa pers jelang laga melawan Timnas U-23 Indonesia.
“Tim pertama yang menunjukkan bahwa sepak bola sedang berkembang di bagian dunia tersebut,” tambahnya.
Radhi Shenaishil juga menilai Timnas U-23 Indonesia memiliki permainan yang solid, termasuk dengan strategi yang baik.
Menurutnya, keberhasilan Timnas Indonesia U-23 di tahap ini bukan lah sebuah kebetulan apalagi keberuntungan.
“Mereka telah menang melawan Yordania melawan Australia melawan Korea Selatan. Mereka tidak datang ke sini secara kebetulan. Ada rencana dan strategi yang matang yang membuat Anda menghormati mereka dan dengan menghormati tim lawan. Anda akan lebih fokus dan memaksimalkan kesempatan untuk tampil baik,” tegasnya.
Sebagai informasi, tim yang kalah dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 masih memiliki kesempatan sekali lagi untuk memperoleh tiket ke Olimpiade Paris 2024.
Tim yang berada di peringkat keempat bakal menghadapi wakil Afrika, yakni Guinea dalam babak playoff antarbenua yang akan dihelat di Paris pada 9 Mei 2024.
BACA JUGA: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 di Perebutan Juara 3 Piala Asia