Shin Tae-yong Minta Dukungan untuk Timnas Indonesia
Pelatih yang sukses memulangkang tim kampung halamannya dari Piala Asia U-23 2024, sekaligus otak dibalik kesuksesan skuad Garuda Muda menggagalkan Korea Selatan ke Olimpiade Paris 2024 itu meminta dukungan penuh dari masyarakat Indonesia.
“Semua pemain telah bekerja keras. Tolong berikan kami dukungan penuh agar kami bisa memenangkan laga terakhir untuk memperebutkan tempat ketiga dan keempat.”
“Ayo, kita ke Paris!” seru Shin Tae-yong.
Baca Juga: Waduh Sivakorn Pu-udom Jadi Asisten VAR di Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Gak Bahaya Tah?
Lolos ke Olimpiade 2024 menjadi target utama Timnas Indonesia U-23. Setelah dikalahkan Uzbekistan, masih ada dua peluang tersisa bagi Garuda Muda untuk meraih tiket ke Olimpiade.
Pertama, dengan meraih juara ketiga di Piala Asia U-23 2024. Kedua, jika kalah dari Irak, Indonesia harus memenangkan pertandingan playoff melawan Guinea.
Dukungan penuh dari para suporter menjadi kekuatan penting bagi Timnas Indonesia U-23 dalam perjuangan mereka. Mari kita doakan agar Garuda Muda dapat meraih kemenangan dan lolos ke Olimpiade Paris 2024!