Turunminum.id – Pelatih Indra Sjafri buka suara soal rotasi pemain Timnas Indonesia U-20 saat laga uji coba menghadapi Uzbekistan U-20. Menurut pelatih kolektor trofi kelompok umur ini bertemu pasukan Nishonov Farkhod menjadi ajang menakar performa Iqbal Gwijangge dkk sebelum dirinya menentukan skuad final Tim U-20.
Baca Juga: Prediksi Skor Persis vs Madura United: Era Baru Persis Solo Bersama Milomir Seslija
Indra pun menegaskan kalau uji coba kontra Thailand U-20 dan Uzbekistan U-20 ini sebagai momen untuk mencoba para pemainnya. Sebab itu Indra Sjafri akan merotasi pemain saat menghadapi Uzbekistan dalam laga uji coba internasional di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (30/1).
“Pasti (akan melakukan rotasi). Kan sudah saya sampaikan, ini adalah pertandingan untuk mencoba pemain” kata Indra Sjafri
Sebanyak 30 pemain yang memperkuat Garuda Nusantara. Namun, saat laga menjamu Thailand, hanya 23 pemain yang masuk skuad. Laga nanti malam juru taktik tim U-20 itu akan menurunkan wajah baru meladeni pasukan Nishonov Farkhod.