Turunminum.id – Bek kiri Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, menyambut positif kedatangan bek kiri baru, Calvin Verdonk, yang dikabarkan siap memperkuat Garuda di laga penentuan melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, (11/6/2024).
Kedatangan Verdonk menambah opsi di posisi bek kiri timnas, selain Shayne, ada juga Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan, dan Justin Hubner.
Pemain KAS Eupen itu justru tak gentar dengan persaingan ketat di posisinya. Ia menegaskan kesiapannya untuk bermain di posisi manapun demi timnas.
“Untuk Timnas Indonesia saya siap main di posisi apapun. Ini negara saya. Kompetisi adalah kompetisi. Ini persaingan normal baik di klub ataupun timnas,” ujar Shayne usai laga kontra Irak.
“Anda selalu harus bekerja keras dan saling membantu satu sama lain. Ini adalah hal normal dalam sepak bola,” tambahnya.
Baca Juga: Lawan Timnas Indonesia, Aymen Hussein Akui Sengaja Gagalkan Penalti Kedua Demi Fair Play
Bek 25 tahun itu mengaku mengenal Verdonk karena sama-sama bermain di Belanda. Ia pun antusias belajar dari pengalaman dan kemampuan pemain NEC Nijmegen.
“Dia pemain yang bagus. Saya sudah kenal dia karena main di Belanda”
“Dia benar-benar pemain bagus. Saya bisa belajar dari dia untuk mengasah kemampuan dan ketangguhan,” ucap Shayne.
Persaingan di posisi bek kiri diharapkan dapat memicu performa terbaik para pemain dan pada akhirnya membawa Timnas Indonesia meraih hasil maksimal di laga pamungkas kontra Filipina, Selasa (11/6/2024).