Pentingnya Psikologis pemain
Soal absennya pemain belakang Timnas Indonesia, Shi Tae-yong tak permasalahkan. Ia justru membiarkan Shayne Pattynama pamitan ke Belanda untuk melihat kondisi ibundanya yang tengah sakit.
“Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne, jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda,” kata Shin Tae-yong.
Rupanya juru taktik yang mengantarkan 3 tim nasional lolos ke Piala Asia memtingkan kondisi psikologis eks pemain Viking FK
“Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu supaya psikologisnya lebih stabil,” tutur Shin
Baca Juga: Shayne Pattynama Pasang Target Pribadi di Piala Asia 2023
Ahli strategi asal Korea Selatan juga mengaku sudah dapat kabar terbaru terkait kondisi ibu Shayne Pattynama. Shin Tae-yong bahkan memastikan pemain berusia 25 tahun itu akan kembali bergabung dengan tim secepatnya.
“Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa, jadi dia akan kembali secepatnya,” ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Sebatas info, Asnawi dkk bakal melakoni laga perdana di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak pada 15 Januari. Kemudian, Skuad Garuda bertemu rival bebuyutann Vietnam (19/1/2024) dan terakhir melawan sang raja Asia Jepang (24/1).