Turunminum.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo memberikan tanggapan soal laga uji coba Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday Juni mendatang. Ia mengatakan, laga tersebut nantinya akan menjadi pengalaman baik bagi Skuad Garuda.
Laga Uji Coba dengan Argentina Akan Menjadi Pengalaman Baik Bagi Timnas Indonesia
Dalam penjelasannya, Dito mengatakan dengan kehadiran Argentina ke Indonesia dapat mengangkat animo sepak bola Tanah Air. Tidak hanya itu, ia juga menilai akan menjadi pengalaman baik bagi Timnas Indonesia.
“Ini salah satu cara untuk mengangkat animo sepak bola karena Argentina adalah tim kelas dunia dan dengan akan segera hadirnya friendly match dengan timnas Indonesia, semoga bisa menjadi hiburan bagi masyarakat,” tutur Dito, Kamis (25/5/2026).
“Dan yang pasti bisa menjadi pengalaman yang baik untuk timnas kita melawan tim kelas dunia,” lanjutnya.
Ketum KOI Apresiasi Erick Thohir
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari memberikan tanggapannya soal kedatangan Argentina. Ia mengatakan pertandingan persahabatan melawan Argentina merupakan kesempatan yang baik untuk tim Indonesia agar bisa melakukan uji coba dan menakar kemampuan.
Dengan datangnya Argentina ke Tanah Air untuk melakukan uji coba dengan Timnas Indonesia, Raja mengaku bangga dan mengapresiasi Erick Thohir dan PSSI. Baginya laga tersebut dapat mengobati luka gagalnya Piala Dunia U-20.
“Ini kesempatan yang baik untuk tim Indonesia agar bisa uji coba. Selain itu saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PSSI dan Pak Erick Thohir untuk mendorong dan mengobati luka masyarakat Indonesia yang sangat cinta dengan sepak bola,” kata pria yang akrab disapa Okto itu.
“Saat menang melawan Thailand (di SEA Games 2023), sebelum pawai, euforianya sangat luar biasa. Mudah-mudahan dengan ini sepak bola bisa menjaga prestasinya terus sehingga mendorong semua prestasi cabang olahraga lainnya,” imbuhnya.