Debut Heroik Maarten Paes
Dalam debutnya melawan Arab Saudi, Paes tampil gemilang dengan beberapa penyelamatan penting, termasuk menepis penalti dari kapten Arab Saudi, Salem Al-Dawsari.
Pertandingan itu berakhir imbang 1-1 dan memberikan Indonesia poin berharga di Grup C.
Sementara itu, Australia mengalami kekalahan mengejutkan di pertandingan pertama saat menghadapi Bahrain.
Baca Juga: Shin Tae-yong Harap Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Debut Timnas Indonesia November
Socceroos takluk 0-1 akibat gol bunuh diri bek Harry Souttar di Robina Stadium, Gold Coast. Hasil tersebut membuat Australia berada di posisi sulit jelang laga kontra Indonesia.
Pertemuan terakhir antara Indonesia dan Australia terjadi di babak 16 besar Piala Asia 2023, di mana Australia menang telak 4-0.
Namun, Timnas Indonesia, yang kini diperkuat beberapa pemain baru dan tampil lebih percaya diri, bertekad memberikan perlawanan sengit dalam laga ini.
Baca Juga: Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Australia: Aroma Balas Pasukan Shin Tae-yong