Debut Maarten Paes Lawan Australia di GBK
Meskipun demikian, Arya menyampaikan kabar baik bagi para penggemar. Maarten Paes dipastikan bisa tampil pada pertandingan berikutnya melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
“Peraturan AFC berikutnya, untuk match kedua sampai match kesepuluh, pendaftaran pemain tujuh hari sebelum pertandingan,” ungkap Arya.
“Kita kan lawan Australia tanggal 10 September, berarti batasnya tanggal 3 September. Jadi, Maarten Paes sudah didaftarkan dan sudah bisa main lawan Australia,” pungkas Exco PSSI.
Baca Juga: Hadapi Argentina, Indra Sjafri Boyong 30 Pemain Timnas Indonesia U-20 ke Korea Selatan
Dengan absennya Paes pada laga melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia berpeluang besar mengandalkan Ernando Ari Sutaryadi.
Para penggemar tentunya berharap Paes bisa memberikan kontribusi maksimal saat menghadapi Australia di laga berikutnya.