Turunminum.id – Rafael Struick tampil impresif bahkan cetak brace buat Timnas Indonesia di perempat final Piala Asia U-23 2024 kontra Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat (26/04/24) lalu.
Timnas Indonesia sukses menang atas Korea Selatan lewat drama adu penalti (10-11). Usai di waktu normal dan extra time kedua tim bermain imbang sama kuat 2-2.
Dua gol skuad Garuda Muda pada pertandingan bersejarah itu dicetak oleh Rafael Struick menit 15′ dan 45+3′.
Sedangkan gol Korea Selatan dicetak lewat bunuh diri Komang Teguh menit 45′, dan tembakan Jeong Sang-bin menit 84.
Kemenangan ini, Timnas Indonesia yang debut di ajang Piala Asia U-23 sukses mengejutkan sepak bola Asia. Pasalnya selain memulangkan Taegeuk Warriors dari kejuaraan dua tahunan paling bergengsi di Benua Kuning.
Sekaligus menjadi momen pahit bagi Korea Selatan, karena terakhir kali mereka gagal lolos ke Olimpiade adalah pada edisi 1984 di Los Angeles, 36 tahun silam.
Selain Brace, masih ada penamaan jumlah gol lainnya. Biar keren kenali istilahnya!
Dalam dunia sepak bola, terdapat berbagai istilah yang digunakan untuk merujuk pada pemain yang mencetak gol. Istilah-istilah ini memiliki makna dan konteks yang berbeda-beda, tergantung pada situasi dan jumlah gol yang dicetak. Berikut adalah beberapa istilah yang paling umum:
Baca Juga: Fakta Mengerikan Guinea U-23, Lawan Berat Timnas Indonesia di Perebutan Tiket Olimpiade Paris 2024
- Pencetak Gol: Istilah ini merupakan penamaan umum yang disematkan kepada pemain yang berhasil memasukkan bola ke gawang lawan. Misalnya ( Marselino Ferdinan yang mencetak dua gol saat Timnas Indonesia melawan Yordania di laga pamungkas Grup A Piala Asia U-23).
- Striker: Striker sebutan bagi pemain ditugaskan untuk mencetak gol dalam tim. Mereka biasanya ditempatkan di posisi penyerang dan memiliki kemampuan untuk menyelesaikan peluang dengan baik. (Sosok Ramadhan Sananta, Rafael Struick sebagai contohnya)
- Top Scorer: Istilah yang ditujukan kepada pencetak gol terbanyak dalam suatu kompetisi atau musim. Gelar ini biasanya diberikan kepada pemain yang menunjukkan performa gemilang dan konsisten dalam mencetak gol.