2 Pemain Keturunan Belum Disumpah
Sementara, untuk dua calon pemain timnas Indonesia lainnya yakni Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, bnu Chuldun belum mengetahui secara pasti kapan melakukan pengambilan sumpah.
Hingga kini PSSI jugai belum memberikan adanya agenda pengambilan sumpah dua pemain keturunan itu.
Padahal biasanya PSSI memberikan informasi perihal adanya agenda pengambilan sumpah dari pemain keturunan seperti saat Jordi Amat, Sandi Walsh, Shayne Pattynama, Justin Hubner, Ivar Jenner, Jay Idzes, dan Rafael Struick.
Baca Juga: Mantan Istri Kurnia Meiga Ungkap Penyebab Penyakit Eks Kiper Andalan Timnas Indonesia
Pengambilan sumpah beberapa pemain keturunan itu selalu dilakukan di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta.
“Untuk lainnya belum ada informasi lebih,” kata Ibnu Chuldun.
Usai proses pengambilan sumpah WNI, nantinya PSSI tancap gas mengurusi proses perpindahan federasi ke FIFA.
Tujuannya agar tiga pemain itu bisa diandalkan timnas Indonesia saat kontra rival bebuyutan, Vietnam, pada putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Nantinya timnas Indonesia akan menjamu Vietnam pada laga ketiga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024). Ayo #RamaikanStadionGBK.
Lima hari berselang, timnas Indonesia akan menjalani laga tandang melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).