Ragnar Oratmangoen Siap Tantang Vietnam
Dirinya bahkan mengaku siap meladeni permainan sengit Vietnam terlebih seluruh penggawa skuad Garuda sudah melakukan persiapan dengan maksimal. Bahkan di hari mereka tiba di Hanoi, tim besutan Shin Tae-yong langsung tancap gas menjalani latihan perdana, Sabtu (23/3/2024).
“Persiapannya berjalan baik, saya berusaha tetap bugar dan tidak sakit. Sejauh ini masih melakukan beberapa latihan fisik dan siap untuk menghadapi pertandingan,” tutur Ragnar.
Baca Juga: Soal Panggilan Darurat Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi: Kaget Sih Tapi Senang
Soal kekuatan Vietnam, Ragnar menilai rival bebuyutan timnas Indonesia tim tangguh yang pantang disepelekan meski Indonesia telah mengantongi kemenangan di leg pertama.
Ya, terlebih Vietnam akan diuntungkan pada laga kali ini sebab bermain di hadapan pendukung sendiri dan biasanya mereka akan lebih sulit dihadapi.
“Mereka bermain cukup baik saat di Jakarta, tapi saya yakin kita masih bisa bermain bagus,” ucapnya.
Baca Juga: Hoaks! Timnas Indonesia Diserang Kembang Api Suporter Vietnam, Sumardji Klarifikasi