Timnas U-17 Fokus Asah Mental
Selain mematangkan persiapan taktikal dan fisik, Nova Arianto menyoroti satu hal lainnya yakni faktor mental. Dia menegaskan hal ini sangat berpengaruh ketika pemain sudah memasuki lapangan.
Faktor mental bisa jadi penentu di ajang seperti Piala Asia. Sebab, tekanan dan levelnya jauh lebih tinggi dibanding di AFF ataupun babak kualifikasi.
Di Piala Asia U-17 2025, Indonesia bakal menghadapi lawan-lawan kuat di Grup C yakni Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.
Baca Juga: 3 Pemain Muslim Paling Underatted di Eropa
“Termasuk bagaimana kami mengontrol secara mental, karena mengontrol secara kualitas saya pikir di usia mereka 11, 12, sehingga tidak mempunyai gep yang jauh ya. Tetapi, masalah mental akan menjadi hal utama, siapa yang akan bisa memenangkan pertandingan besok,” tegas Nova.
Nova Arianto dan staf pelatih menyadari betul hal ini. Sehingga ada pendampingan dari tim psikolog.