Omar Al Ali Wasit Piala Dunia U-17 2023
Omar Al Ali memulai kariernya di Liga Uni Emirat Arab (UEA) pada 2018 dan sejak itu terus menanjak dengan dipercaya menangani pertandingan-pertandingan penting.
Jejak karier Omar di kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah dimulai saat ia memimpin laga Australia melawan Bahrain, di mana pengadil lapangan 36 tahun itu menunjukkan ketegasannya dengan mengeluarkan kartu merah kepada Kusini Yengi, pemain Australia, di tengah situasi yang menegangkan.
Baca Juga: Wasit Omar Mohammed Ali Disebut Bisa Untungkan China di Laga Kontra Timnas Indonesia
Tak hanya di kualifikasi Piala Dunia, Omar Al Ali juga terpilih sebagai salah satu wasit di Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia.
Dalam turnamen tersebut, ia memimpin tiga pertandingan dan membuat beberapa keputusan penting, termasuk memberikan dua penalti. Pengalamannya di ajang ini menunjukkan kemampuannya dalam memimpin laga dengan tenang di bawah tekanan.
Dengan latar belakang kuat dan pengalaman internasional, Omar Al Ali diharapkan bisa menjalankan tugasnya dengan adil dan tanpa kontroversi pada laga antara China dan Indonesia.
Pertandingan ini sangat penting bagi kedua tim, sekaligus menjadi momen bagi Omar untuk menunjukkan integritas dan profesionalismenya sebagai pengadil di panggung dunia.