Patrick Kluivert Minta Dukungan Suporter
Lebih lanjut, Patrick Kluivert meminta dukungan suporter untuk laga esok hari.
Dia sudah merasakan atmosfer tersebut saat melawan Australia di tandang, tiga hari lalu.
“Mereka selalu mendukung para pemain. Mereka memberi motivasi ekstra buat para pemain,” ujar Kluivert.
Pelatih asal Belanda itu berharap, suporter berikan teror untuk Bahrain. Itu akan membantunya meraih kemenangan perdananya sebagai pelatih skuad Garuda.
Baca Juga: Rizky Ridho Bicara Soal Kekuatan Bahrain dan Antisipasi ‘Kecurangan’ Wasit
“Suporter memang sangat penting untuk mendorong kami supaya bisa memberikan performa terbaik,” kata pria 48 tahun itu.
Timnas Indonesia kini berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup C dengan koleksi enam poin dari tujuh pertandingan. Poin tersebut sama halnya dengan milik Bahrain, tapi unggul head to head.
Indonesia tertinggal tiga poin dari Arab Saudi di peringkat ketiga, lalu empat poin dari Australia di posisi kedua.
Baca Juga: Patrick Kluivert Angkat Bicara Soal Peluang Miliano Jonathans Gabung Timnas Indoesia