Turunminum.id – Pelatih Libya, Milutin Sredojevic beri pujian kepada pemain Timnas Indonesia yang berkarir di Eropa. Ia menilai, Ivar Jenner dkk tampil dengan kinerja terbaiknya sehingga bisa menahan tekanan dalam situasi apa pun.
Sredojevic mengatakan kombinasi antara pemain yang bermain di Eropa dan Indonesia akan menjadi senjata skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia. Hal ini tentunya bisa membawa Skuad Garuda berjaya.
Puji Pemain Timnas Indonesia Berkarir di Eropa
“Saya tahu beberapa pemain Indonesia bermain di Eropa,” kata Sredojevic seperti dikutip dari Thanh Nien, Senin (8/1/2024).
“Mereka benar-benar bisa menahan tekanan dalam situasi apa pun Mereka bermain bagus, dan memberikan penampilan yang terbaik,” sambungnya.
Lebih lanjut, Sredojevic mengungkapkan bahwa hadirnya para pemain yang berkarier di Eropa memberikan dampak positif.
Apalagi dengan kekuatan pemain abroad lainnya serta pemain yang berlaga di kompetisi lokal. Menurutnya, itu akan menjadi formula terbaik Skuad Garuda.
“Saya percaya bahwa dengan keseimbangan sempurna antara pemain yang bermain di Eropa dan pemain yang bermain di Indonesia, dapat memberikan formula terbaik untuk gaya bermain Indonesia,” tutur Sredojevic.
Baca juga: Pelatih Libya Ungkap Titik Kelemahan Timnas Indonesia, Salah satu di Lini Pertahanan
Ya, Timnas Libya berhasil mengalahkan Timnas Indonesia dalam dua laga uji coba yang telah dimainkan pada 2 dan 5 Januari 2024 di Antalya, Turki. Di laga pertama, Skuad Garuda kalah telak 0-4, sedangkan di laga kedua kalah tipis 1-2.
Pada laga kedua, Shin Tae-yong melakukan rotasi pada kedalaman skuadnya. Sebab, dia langsung menurunkan para pemain yang mentas di Eropa.
Pemain yang diturunkan itu seperti Elkan Baggott, Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner. Kemudian di babak kedua, dia juga memasukkan Sandy Walsh.
Jadwal Timnas Indonesia
Sebatas info, Skuad Garuda saat ini sudah berada di Qatar untuk menjalani latihan lanjutan setelah pemusatan latihan (TC) di Turki berakhir. Skuad Garuda masih akan menjalani satu laga uji coba dengan menghadapi Iran pada Selasa 9 Januari 2024.
Skuad Garuda akan memulai perjuangannya di fase grup dengan menghadapi Irak. Laga itu akan digelar di Stadion Ahmed bin Ali, pada Senin 15 Januari 2024.
Setelah itu, Timnas Indonesia akan melawan Vietnam pada Jumat 19 Januari 2024. Lalu, perjalanan Timnas Indonesia di fase grup akan ditutup dengan menantang Jepang pada Rabu 24 Januari 2024.