Turunminum.id – Pelatih Timnas U23 Malaysia E ELavarasan secara resmi mundur. Persatuan Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan E Elavarasan kembali lagi pada tugas awal sebagai asisten pelatih Timnas senior.
Pelatih Timas U23 Malaysia Elavarasan menjabat sebagai pelatih timnas U23 Malaysia yang baru pada 1 September 2022. Posisinya itu menggantikan Brad Aloney, yang posisinya masih memegang sebagai asisten pelatih Timnas senior yang dipegang Kim Pan Gon.
FAM saat itu membuat keputusan melantik Elavarasan sebagai Pelatih Timnas U23 Malaysia karena beliau berada dalam sistem Pelatih Pan Gon, sekaligus memudahkan proses kesinambungan untuk skuad senior dan skuad Timnas U23 Malaysia.
Baca juga: Karma Remehkan Timnas Indonesia, Timnas Malaysia Hanya Tanding dengan Papua Nugini di FIFA Matchday
Setahun di bawah kendalian Elavarasan, skuad Timnas U23 Malaysia jaya menjuarai Piala Merlion 2023 di Singapura pada Mac lalu. Namun tim ini gagal di Sukan SEA Games 2023 di Kemboja pada Mei.
Timnas U23 Malaysia kembali berkibar di Kejuaraan AFF U23 2023 di Rayong, Thailand pada Agustus lalu dan layak ke Piala Asia U23 2024.