Pemain Timnas Tak Ada Cedera
Sementara itu, dokter Timnas Indonesia, Alfan Asyhar memastikan tidak ada cedera dari pemain lokal. Pemerisaan fisik sudah dilakukan dan 9 nama tersebut siap bertanding.
“Kami telah melakukan pemeriksaan terkait dengan illnes, terkait dengan injury, terkait dengan pemeriksaan fisik, hasil yang kami dapatkan adalah pemain dalam kondisi yang siap untuk mengikuti latihan,” jelasnya.
“Mudah-mudahan semuanya bisa mengikuti pertandingan tanpa adanya cedera,” lanjut Alfan Asyhar.
Baca Juga: Komentar Mees Hilgers Jelang Lawan Australia
Untuk pemain Timnas Indonesia yang bermain di dalam negeri atau di Liga 1 2024-25, mereka dijadwalkan berangkat ke Sydney pada Minggu (16/3) malam.
Sementara pemain dari luar negeri langsung merapat ke Sydney. Mereka baru lengkap pada Senin (17/3/25) karena harus menyelesaikan kompetisi bersama klubnya masing-masing.
“Tidak ada latihan di Jakarta, semua akan berkumpul di Australia. Patrick Kluivert dan para staffnya akan langsung menjalani latihan perdana yang diikuti semua pemain di Sydney,” demikian rilis PSSI.
Baca Juga: Thom Haye Beri Peringatan untuk Australia, 3 Poin Harga Mati
Timnas Indonesia kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim Merah Putih kumpulkan 6 poin dari enam pertandingan.
Indonesia tertinggal 10 poin dari Jepang yang ada di urutan pertama dengan 16 poin. Lalu terpaut 1 poin dari Australia yang ada di peringkat kedua dengan 7 poin.
Baca Juga: Apa Kabar Jack Komboy, Bek Tangguh Persipura Era ISL Kini Aktif di Dunia Politik