Janji Dony Tri Pamungkas
Indonesia masih menyisahkan satu pertandingan di Grup C Piala Asia U-20 yakni lawan Yaman U-20 pada Rabu (19/2/25). Dony Tri Pamungkas berjanji membawa skuad Garuda Nusantara menang untuk obati kekecewan penggemar.
“Untuk pertandingan terakhir melawan Yaman, kita akan berjuang maksimal dan berharap meraih kemenangan,” janji Dony.
Baca Juga: Gagalkan Kemenangan Persija, Begini Sesumbar Pelatih Persib Bojan Hodak
Dengan hasil saat ini, Timnas U-20 dipastikan gagal capai target yang ditetapkan PSSI. Tim Merah Putih awalnya diharapkan lolos ke semifinal Piala Asia U-20 2025 agar bisa raih tiket otomatis ke Piala Dunia U-20 2025.
Hasil pada Piala Asia U-20 tahun ini lebih buruk dibanding edisi sebelumnya. Saat Piala Asia U-20 2023, Indonesia mampu melangkah ke babak 16 besar.
Baca Juga: Carlos Pena Bongkar Alasan Persija Gagal Menang Atas Persib