Catatan Pertemuan Pertama
Laga ini bakal tercatat sebagai pertemuan perdana antara Indonesia vs Irak di kelompok U23. Akan manjadi permulaan yang cantik jika Indonesia mampu menumbangka Irak pada pertemuan pertama, sekaligus menyegel tiket lolos ke Olimpiade 2024.
Meskipun belum pernah bertemu, kedua tim memiliki rekor yang cukup seimbang di Piala Asia U-23 2024.
Indonesia dan Irak sama-sama meraih 2 kemenangan dan 1 kekalahan di fase grup. Pada fase grup, Rizky Ridho dan kawan-kawan kalah di laga perdana Grup A usai dipaskan megakui keunggulan tuan rumah Qatar degan skor 2-0.
Begitupun dengan Irak yang menyerah 2-0 dari Thailand U23. Sisanya, 2 laga terakhir di penyisihan Grup C berhasil dimenangkan Singa Mesopotamia.
Hasil yang sama juga didapaktan skuad Garuda Muda Indonesia U23 di Grup A . Setelah Witan Sulaeman dkk secara mengejutkan menekuk tim unggulan Australia 1-0 dan laga pamungkas grup melawan Yordania dengan kemenangan telak 4-1.
Di partai delapan besar Piala Asia U-23 2024, tim asuhan Shin Tae-yong menang dramatis lewat adu penalti Vs Korea Selatan. Sementara Irak U-23 sukses menkalukan Vietnam usai laga perempat final berakhir dengan skor 1-0.
Sayang di babak semifinal, Irak dan Indonesia sama-sama kalah dengan skor identik 0-2. Indonesia gagal melaju ke final usai dibungkam Uzbekistan, tak lama berselang Irak pun menyusul imbas kekalahan 0-2 dari Jepang.
Hasil itu membuat kedua kesebelasan harus berduel di perebutan juara 3 Piala Asia U23 2024 Qatar ini.