Turunminum.id – Salah satu pemain abroad, Justin Hubner segera akan dinaturalisasi. Tentunya dengan kehadiran Justin Hubner akan menambah kekuatan Timnas Indonesia U23 yang akan mentas di Piala Asia U23 2024 di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang.
Ya, Piala Asia U23 2024 akan diikuti oleh 16 tim terbaik termasuk Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong. Nantinya, ke-16 tim tersebut bakal diundi ke dalam empat grup yang mana masing-masing terdiri dari empat tim tiap grupnya.
Adapun, drawing Piala Asia U23 2024 akan dilakukan pada 23 November 2023 mendatang. Penentuan tim unggulan berdasarkan penampilan mereka di Piala Asia U23 2022. Timnas Indonesia U23 masuk pot 4 bersama Malaysia, Tajikistan, dan China.
Jelang kompilasi itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan proses naturalisasi Justin Hubner untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) tinggal menunggu Keputusan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan pengambilan sumpah sebagai WNI.
Lantas siapa saja yang akan diturunkan di kompetisi Piala Asia U23 2024 nanti? Berikut prediksi starting XI gila Timnas Indonesia U23 di Piala Dunia U23 2024.
Baca juga: Dipastikan Segera Perkuat Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Beri Respon
Melihat komposisi pemain yang ada, Shin Tae-yong diprediksi menggunakan formasi 4-3-2-1 untuk Timnas Indonesia U23.
Dalam pola 4-3-2-1 ini, posisi penjaga gawang Timnas Indonesia U-23 kemungkinan akan diperkuat oleh Ernando Ari.
Kiper Persebaya Surabaya itu akan dibantu empat bek sejajar yakni Fajar Fathurrahman (bek kanan), Justin Hubner (bek tengah), Elkan Baggott (bek tengah), dan Nathan Tjoe-A-On (bek kiri).
Beralih ke sektor lini tengah, Shin Tae-yong diprediksi akan menempatkan trio Ivar Jenner, Arkhan Fikri, dan Marselino Ferdinan.
Sementara barisan lini depan, bisa diisi Rafael Struick (sayap kiri), Witan Sulaeman (sayap kanan), dan Ramadhan Sananta sebagai ujung tombak.
Prediksi Line Up Timnas Indonesia U23 di Piala Asia U23 2024:
Timnas Indonesia U-23 (4-3-2-1): Ernando Ari (GK); Fajar Fathurrahman, Justin Hubner, Elkan Baggott, Nathan Tjoe-A-On; Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan; Rafael Struick, Witan Sulaeman; Ramadhan Sananta.
Pelatih: Shin Tae-yong