Turunminum.id – Exco PSSI, Arya Sinulingga mengatakan proses naturalisasi Jairo Riedewald ternyata sangat kompleks. Bahkan, lebih sulit dibandingkan saat mengurus Maarten Paes.
PSSI sudah mulai mengumpulkan dokumen silsilah dan keturunan Jairo Riedewald. Namun, ada satu masalah yang cukup rumit yang ditemukan ketika PSSI memeriksa data pemain kelahiran Belanda itu.
Arya Sinulingga mengakui, PSSI sangat membutuhkan tenaga Jairo. Namun, federasi dan pendukung Timnas harua bersabar karena masalahnya sedang diurus pengacara.
Baca Juga: Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy Jalani Sumpah WNI di Eropa
“Jairo seperti kata Pak Ketum (PSSI – Erick Thohir), Jairo ini prosesnya lebih berat daripada Maarten Paes,” ujarnya.
“Lebih berat, jadi bukan kita gak mau, kami mau banget, tapi ada masalah di sana. Secara administrasi lebih berat daripada Maarten Paes,” imbuh Arya.
Dikonfirmasi mengenai detail masalah yang dihadapi, Arya Sinulingga belum bisa merincinya. Dia mohon doa dan dukungan masyarakat agar semuanya berjalan lancar.
“Mirip-mirip sama Maarten Paes. Tapi masalahnya dalam beberapa hal, dia lebih berat,” tuturnya.
Baca Juga: 4 Klub Eropa yang Berpotensi Ikut Piala Presiden 2025