Klausal Baru dengan Shin Tae-yong
Lebih lanjut, Ketum PSSI mengatakan ada klausul tambahan pada kontrak yang diberikan kepada Shin Tae-yong. PSSI meningkatkan target dan sang pelatih tidak keberatan.
“Ya banyak tentu upgrading seperti target-target. Bahwa saya dididik pro dan dia juga dididik pro. Jadi tentu kami harus profesional dalam hidup. Responsnya (Shin Tae-yong) positif,” ujarnya.
Menyoal suporter yang menyuarakan kekhawatiran soal kontrak, Erick Thohir menegaskan tak perlu risau. Semua pihak bekerja maksimal untuk Timnas Indonesia.
Baca Juga: Liga 1 2024 Kick Off 9 Agustus, Laga Pembuka Persib Bandung vs PSBS Biak
“Jangan juga kita terbelenggu seakan-akan suksesnya sebuah tim karena Erick Thohir, seorang pemain. Ini bagian kerja sama. Tapi Shin Tae-yong adalah bagian terpenting yang saya tidak bisa tutup mata untuk jadi sebuah kekuatan dalam membangun Timnas,” tegasnya.
Seperti diketahui, kontrak Coach Shin berakhir bulan ini. PSSI menyodorkan kontrak baru hingga 2027 setelah sang pelatih capai target di Piala Asia dan Piala Asia U-23 2024.
Eks pelatih Seongnam FC itu bawa skuad Garuda lolos 16 besar Piala Asia 2024 dan lolos semifinal pada Piala Asia U-23 2024.
Baca Juga: PSSI Sebut AFF Sasaran Antara, Timnas Indonesia Akan Turunkan Pemain Muda