Turunminum.id – Exco PSSI, Arya Sinulingga angkat bicara mengenai rumor Miliano Jonathans dan Jairo Riedewald yang disebut bakal membela Timnas Indonesia. Arya hanya tersenyum simpul.
Sebagai informasi, Miliano mengaku sudah berkomunikasi dengan tim pelatih Timnas Indonesia. Itu disampaikan dalam wawancara dengan ESPN Belanda.
Miliano Jonathans memiliki darah Indonesia-Belanda. Ia punya garis keturunan dari sang ayah, yang berasal dari Kota Depok, Jawa Barat.
Baca Juga: PSSI Beberkan Persiapan Timnas Indonesia untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi
Miliano Jonathans disebut merupakan keturunan marga Jonathans, satu dari 12 marga Belanda di Depok.
Sementara Jairo Riedewald kabarnya akan menjalani proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Podcaster asal Belanda, Dennie van Laar menyebut Jairo Riedewald positif untuk memperkuat Timnas Indonesia. Itu disampaikan pada September 2024, saat diwawancarai Yussa Nugraha.
Baca Juga: Berjalan Lancar, Exco PSSI Arya Sinulingga Beri Acungan Jempol untuk Mandiri Media Cup 2024