Peluang Timnas Indonesia Lolos Putaran Tiga
Skuad Garuda dijadwalkan berduel kontra Irak, Kamis (6/62024) dan Filipina, Selasa (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Bagi Indonesia, menghadapi Irak punya arti penting. Sebab, jika mampu menang lawan Irak, Indonesia dipastikan lolos putaran ketiga kualifikasi.
Pasukan Shin Tae-yong pun makin dekat dengan peluang bermain di Piala Dunia 2026. Peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sangat terbuka.
Baca Juga: Duel Timnas Indonesia vs Irak: Juru Gedor Singa Mesopotamia Absen, Keuntungan Buat Asnawi dkk
Mereka hanya butuh satu kemenangan untuk mengunci tiket ke putaran selanjutnya, sekaligus otomatis lolos ke Piala Asia 2027.
“Saya akan mengusahakannya, oleh karena itu kepada suporter, mohon dukungannya lagi.” Ucap pelatih Timnas Indonesia.
“Kami mohon dukungan yang lebih banyak lagi demi sepak bola Indonesia,” tambahnya
Timnas Indonesia bertengger di poisisi dua klasemen usai engumpulkan 7 Poin. Hasil mengalahkan Vietnam dua kali beruntun (1-0 dan 3-0).
Satu poin lainnya didapat ketika bermain imbang 1-1 menghadapi tuan rumah Filipina. Di posisi tiga klasemen Grup F ada Timnas Vietnam dengan 3 poin berkat kemenangan 2-0 atas Filipina.
Dibanding Vietnam dan Filipina, Timnas Indonesia lebih difavoritkan mendampingi Irak untuk lolos ke putaran tiga kualifikasi.