Shayne Pattynama Latihan Mandiri di Bali
Sudah tiba di Bali pada Selasa 14 Mei 2024 malam WIB. Shayne bahkan latihan mandiri demi tampil gemilang bersama skuad Garuda.
“Saya berlatih sendiri. Jadi saya merasa dalam keadaan baik dan kami berlatih lagi jadi saya akan dalam kondisi yang bagus,” pungkas Shayne.
Baca Juga: Thom Haye Optimistis Timnas Indonesia Habisi Irak, Kantongi Kejayaan di Stadion GBK
Laga kontra Irak dan Filipina merupakan pertandingan hidup mati Timnas Indonesia untuk menentukan nasib melangkah ke putaran selanjutnya.
Nantinya sebelum bertarung habis-habisan melawan Irak dan Filipina, Shayne Pattynama dkk dijadwalkan melakoni laga uji coba kontra Tanzania. Laga pemanasan itu akan berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Minggu (2/6/2024).
Peluang tim asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sangat terbuka.
Beretngger di posisi 2 klasemen Grup F hasil mengantongi 7 poin, membuat mereka hanya butuh satu kemenangan untuk mengunci tiket ke putaran selanjutnya, sekaligus otomatis lolos ke Piala Asia 2027.