Kontroversi Sivakorn Pu-udom
Sivakorn Pu-Udom sempat menjadi sorotan usai memberikan keputusan kontroversial di beberapa pertandingan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23
Bertugas sebagai wasit VAR, pria asal Thailand ini menjadi saksi kekalahan skuad Garuda Muda di tiga pertandingan di Piala Asia U-23 2024.
Kekalahan tersebut yakni saat tertinggal 0-2 dari Timnas Qatar U-23 di penyisihan grup, 0-2 dari Timnas Uzbekistan U-23 di semifinal, dan 1-2 dari Timnas Irak U-23 di perebutan tempat ketiga.
Ia sempat memberikan keputusan kontroversial di laga Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23 di semifinal Piala Asia U-23 2024.
Saat itu, Shen Yinhao menganulir gol Muhammad Ferrari usai mendapat laporan dari Sivakorn yang bertugas sebagai wasit VAR.
Tak hanya itu, keputusan kontroversial lainnya dari wasit Sivakorn Pu-Udom dilakukan bersama Nasrullo Kabirov yang membuat skuad Garuda Muda terkena dua kartu merah dan satu penalti saat melawan Qatar U-23.
BACA JUGA: 3 Profil Wasit Pimpin Laga Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23, 2 Diantaranya Kontrovesial