Babak Kedua Arab Saudi vs Timnas Indonesia
Arab Saudi langsung menekan di awal babak kedua. Sementara Indonesia bermain lebih bertahan.
Menit 58, Shin Tae-yong lakukan dua pergantian dengan masukan Marselino dan Shayne. Keduanya menggantikan Thom Haye dan Witan Sulaeman.
Semenit berselang, sepakan Verdonk dari luar kotak penalti, namun masih jauh melambung. Indonesia juga dapatkan peluang lewat Marselino dan Ragnar, sayang masih bisa dihalau bek Arab Saudi.
Baca Juga: Pemain Asing Persija Ramon Bueno Akui Liga 1 Sulit, Ungkap Perbedaan dengan Spanyol
Arab Saudi dapat hadiah penalti menit 76 setelah Maarten Paes lakukan pelanggaran. Namun, kiper naturalisasi itu bertanggung jawab dengan memblok sepakan Salem Al Dawsari.
Menit 87, Arab Saudi dapat dua peluang. Beruntung, Maarten Paes mampu menepisnya dan bola rebound hanya melebar.
Di sisa waktu, tuan rumah terus menekan tapi tak kunjung dapat gol. Skor 1-1 akhir laga dini hari ini.
Susunan pemain
Arab Saudi: Mohammed Al Owais; Sultan Al Ghannam, Ali Lajami, Ali Al Bulayhi, Moteb Alharbi, Hassan Al Tambakti; Musab Aljuwayr, Abdullah Al Khaibari, Mohammed Kanno; Salem Al Dawsari, Abdullah Radif.
Indonesia: Maarten Paes; Calvin Verdonk, Rizky Ridho, Jay Idzes, Nathan Tjoe-a-On; Sandy Walsh, Tom Haye, Ivar Jenner; Ragnar Oratmangoen, Witan Sulaeman, Rafael Struick.