Timnas Indonesia Punya Bekal Berharaga
Laga ini menjadi momen penting bagi kedua tim dalam perjalanan mereka menuju Piala Dunia 2026.
Indonesia tergabung di Grup C bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, China, dan Bahrain. Pada laga sebelumnya, Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi 1-1 di Jeddah. Sementara Australia berada di posisi sulit setelah kekalahan dari Bahrain.
Tim asuhan Shin Tae-yong saat ini menempati posisi keempat klasemen sementara dengan raihan satu poin, hasil dari laga imbang 1-1 melawan Arab Saudi.
Baca Juga: Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Australia: Justin Hubner Starter, Wak Haji Juru Gedor
Sementara itu, Australia berada di posisi kelima setelah menelan kekalahan 0-1 dari Bahrain di pertandingan pembuka mereka.
Meski The Socceroos memiliki catatan pertemuan yang bagus melawan Indonesia, termasuk kemenangan 4-0 di Piala Asia 2023, situasi kini telah berubah. Tim Garuda tampil lebih solid dan percaya diri.