Kerja Keras PSSI untuk Timnas Indonesia
PSSI juga telah mengirimkan tim ke Qingdao untuk melakukan survei kondisi lapangan dan lingkungan. Laporan dari tim tersebut akan membantu Skuad Garuda agar lebih siap menghadapi laga krusial melawan China.
“Kita sudah tahu karena tim yang kami tugaskan dari PSSI beberapa hari yang lalu sudah melaporkan berapa kira-kira, dan sekarang pun kami selalu mendapatkan update perkembangan dari sana,” imbuh Sumarjdi.
Baca Juga: Prediksi Skor Bahrain vs Timnas Indonesia: Misi Pecundangi Pasukan Dragan Talajic
Keberhasilan menahan imbang dua tim kuat, Australia (0-0) dan Arab Saudi (1-1) memberikan harapan besar bagi Skuad Garuda dalam perjuangan meraih tiket ke Piala Dunia 2026.
Apalagi posisi Timnas Indonesia menempati urutan empat klasemen dengan koleksi 2 poin, tertinggal 1 poin dengan Bahrain yang bertengger diurutan ketiga.
Sedangkan Arab Saudi bertengger di papan kedua hasil torehan 4 poin, dan Jepang sang pemuncak klasemen dengan kemenangan sempurna 6 poin.