Turunminum.id – Direktur Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, menyampaikan harapan besar agar para penggawa Macan Kemayoran yang membela Timnas Indonesia dapat berkontribusi dalam perjuangan meraih tiket ke Piala Dunia 2026.
Persija menjadi klub dengan kontribusi pemain terbanyak di skuad Garuda untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Tiga pemain Persija yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia adalah Rizky Ridho, Witan Sulaeman, dan Muhammad Ferarri.
Ketiganya akan tampil dalam laga melawan Bahrain pada matchday ketiga Grup C, yang akan digelar di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10/2024).
Baca Juga: Prediksi Skor Bahrain vs Timnas Indonesia: Misi Pecundangi Pasukan Dragan Talajic
Setelah menghadapi Bahrain, Timnas Indonesia akan melanjutkan perjalanan ke China untuk melawan tuan rumah di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa (15/10/2024), dalam laga keempat Grup C.
Mohamad Prapanca mengumbar harapannya agar personel Persija mampu memberikan kontribusi signifikan bagi Timnas Indonesia.
“Harapannya tentu mereka bisa membawa nama baik Indonesia di tengah peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026,” kata Prapanca.