Timnas Indonesia Terbantu Sponsor
PSSI menjalin kesepakatan dengan Bank Mandiri melalui PT Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) lewat penandatanganan kesepakatan di Jakarta, Jumat (23/9).
Acara ini dihadiri Waketum PSSI, Zainudin Amali beserta Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, Direktur Utama PT GSI Marsal Masita, dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Erick Thohir menambahkan, dukungan maksimal ke Timnas merupakan sebuah kewajiban yang harus disediakan PSSI agar performa tim tetap stabil.
Hadirnya Bank Mandiri mampu meringankan beban PSSI, terutama soal akomodasi.
Baca Juga: Dewa United Konfirmasi 2 Pemain Dipanggil ke Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya
“Contohnya, nanti saat timnas harus melawan ke Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia mendatang. Dengan jarak tempuh antar negara yang jauh dan waktu pertandingan ketat, mau tidak mau, PSSI harus mencarter pesawat,” jelas Ketum PSSI.
“Ini bukan kemewahan. Dan tidak semua penerbangan timnas harus pesawat carter. Hal ini diambil agar pemain tidak kelelahan dan terhindar cedera. Untuk hal seperti itulah, kami harus andalkan sponsor atau pihak swasta. Tidak mungkin dari pemerintah,” lanjutnya.
Timnas Indonesia dalam waktu dekat akan melakoni pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga melawan Arab Saudi (5/9) dan Australia (10/9). Pertandingan melawan Australia akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Baca Juga: Shin Tae-yong Pastikan Jordi Amat Absen Lawan Arab Saudi Akibat Cedera