Halo, Sobat Turun Minum !
Ada berita seru yang lagi hot banget nih! Bayern Munich baru aja resmi mengumumkan penunjukan Vincent Kompany sebagai pelatih baru mereka. Keputusan ini bener-bener mengejutkan, terutama mengingat prestasi Burnley di Liga Primer Inggris musim ini.
Kompany resmi ditunjuk sebagai pelatih Bayern
Berdasarkan website Bayer Munich pada Rabu (29/5) malam WIB, Bayern Munich resmi ngumumin bahwa Vincent Kompany bakal jadi pelatih baru mereka. Kompany dikontrak dengan durasi hingga 30 Juni 2027.
Meskipun Burnley sedang berjuang di Liga Primer Inggris, Bayern yakin bahwa Kompany adalah sosok yang tepat untuk membawa tim ini kembali ke puncak.
Dengan pengalamannya sebagai pemain hebat dan kapten Manchester City, harapannya, Kompany bisa membawa mental juara dan semangat baru ke dalam tim Bayern Munich.
Latar belakang dari Kompany
Kenapa Bayern milih Kompany? Jadi, setelah Bayern berpisah dengan mantan pelatih mereka, Thomas Tuchel, klub ini emang lagi cari sosok yang bisa membawa ide-ide segar dan meningkatkan performa tim.
Musim ini, Bayern cuma bisa finis di posisi ketiga di Bundesliga, mengakhiri dominasi 11 tahun mereka sebagai juara bertahan. Kekecewaan besar ini bikin manajemen bergerak cepat untuk mencari pelatih baru, dan pilihan mereka jatuh ke Vincent Kompany.
Sebelumnya, nama-nama besar lain juga sempat dikaitkan dengan posisi ini, tapi akhirnya pilihan jatuh pada Kompany yang dianggap punya visi yang cocok dengan arah baru yang ingin ditempuh Bayern.