Babak Kedua
Unggul jumlah pemain, Jerman langsung beri tekanan saat babak kedua dimulai.
Menit 58, sepakan first time Wirtz mengancam gawang lawan. Sayang, sepakannya melambung tipis di atas mistar gawang.
Menit berikutnya, Jamal dapatkan peluang emas. Tapi, tendangannya diblok kiper, begitu pula bola rebound dari Gundogan yang mampu diblok bek Skotlandia.
N. Fuellkrug lalu perlebar jarak jadi 4-0 untuk keunggulan Jerman. Ia cetak gol menit ke-68.
Menit 87, Skotlandia perkecil skor jadi 1-4 melalui gol bunuh diri Rudiger. Namun, Jerman kembali cetak satu gol melalui Emre Can menit 90+3.
Skor 5-1 bertahan hingga peluit panjang. Ini jadi raihan poin sempurna bai tuan rumah.
Susunan pemain
Jerman:
Manuel Neuer; Joshua Kimmich, Antonio Rudiger, Jonatan Tah, Maximillian Mittelstaedt; Robert Andrich, Toni Kroos, Ilkay Gundogan; Jamal Musiala, Florian Wirtz, Kai Havertz.
Skotlandia:
Angus Gunn; Anthony Ralston, Jack Hendry, Ryan Porteous, Kierran Tierney, Andrew Robertson; Ryan Christie, Callum McGregor, Scott McTominay; John McGinn; Che Adams.