Kabar Selain Justin Hubner
Sementara itu, Pratama Arhan diturunkan Bangkok United saat lawan Sydney FC di leg pertama babak 16 besar AFC Champions League 2, Rabu (12/2/25).
Arham masuk di menit ke-68, menggantikan Limwannasthian. Dia kemudian berhasil lepaskan umpan matang dan diselesaikan jadi gol oleh Titipan Puangchan pada menit ke-90+6.
Baca Juga: Bhayangkara FC Resmi Promosi ke Liga 1, PSIM Jogja Selangkah Lagi Naik Kasta
Fotmob mencatat, bek kiri Timnas Indonesia itu melepaskan 6 umpan akurat, 13 sentuhan, 1 dribble sukses dan 2 kali menang duel.
Setelah pindah ke Liga Thailand, Arhan mulai rutin dapat menit bermain. Total dia sudah beraksi di 7 pertandingan atau total 248 menit dengan torehan 2 assist.
Baca Juga: 2 Gelandang Persib Pulih dari Cedera, Siap Beraksi Lawan Persija