Kabar Selain Ole Romeny
Dari A-League Australia, Rafael Struick akhirnya masuk line up di pekan ke-22 setelah beberapa laga terakhir tersingkir. Dia bermain dari bangku cadangan saat Brisbane Roar bermain imbang 1-1 lawan Adelaide United, Sabtu (8/3/25) di Stadion Hindmarsh.
Rafael masuk menit ke-87 dan bermain selama 3 menit. Dia lepaskan dua tembakan, 3 umpan akurat dan 7 sentuhan.
Baca Juga: Sikap Erick Thohir Andai Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia di Tangan Patrick Kluivert
Hasil imbang tempatkan Brisbane Roar di posisi 13 atau dasar klasemen sementara dengan 8 poin dari 18 pertandingan.
Dari Liga Thailand, klub Pratama Arhan, Bangkok United berhasil menang 3-2 atas Chiangrai United di pekan ke-25, Sabtu (8/3/25) di Thammasat Stadium.
Sayangnya, Pratama Arhan tidak bermain di laga ini. Dia hanya duduk di bangku cadangan.
Baca Juga: PSSI Siapkan Kejutan Pada 10 Maret, Perkenalkan Sosok Baru