Kandidat Pelatih Real Madrid
2. Jurgen Klopp
Nama Klopp mencuat belakangan seiring rumor cabutnya Carlo Ancelotti. TBR Football melaporkan, beberapa petinggi Real Madrid lebih memilih pelatih berpengalaman untuk memimpin tim, terutama menyatukan pemain bintang dan bakat muda.
Syarat tersebut cocok dengan apa yang dilakukan Klopp saat melatih Liverpool.
Ketika di Liverpool, Klopp mengorbitkan pemain muda seperti Curtis Jones, Trent Alexander-Arnold, Jarell Quansah, Conor Bradley dan masih banyak lainnya.
Baca Juga: Daftar 25 Pemain Timnas U-17 untuk Piala Asia, Persija Sumbang 6 Nama
Real Madrid kini punya sejumlah pemain muda potensial yang kurang mendapat menit bermain di bawah kendali Ancelotti seperti Endrick, Arda Guller dan lainnya.
Jika Jurgen Klopp jadi bergabung, maka dia bisa meracik komposisi terbaik, dan melakukan rotasi sehingga pemain utama tidak mengalami kelelahan.
Kejeniusannya tak perlu diragukan, terbukti dengan gelar juara Liga Inggris, Piala FA hingga Liga Champions.
Baca Juga: Rumor Transfer: Real Madrid Beli Bruno Fernandes, Manchester United Datangkan Ronald Araujo