Ancelotti Ogah Bocorkan Strateginya
“Ada sesuatu yang ada dalam pikiran saya, rasanya tidak tepat untuk menjelaskannya kepada Anda hari ini. Anda harus menontonnya besok dan kemudian mengatakan apakah saya salah atau tidak.”
Ancelotti juga memuji Luka Modric dan juga Robert Lewandowski dari Barcelona, karena keduanya – yang masing-masing berusia 39 dan 36 tahun – terus bermain di level yang sangat tinggi.
“Mereka adalah dua profesional yang luar biasa, dengan keseriusan, profesionalisme, dan gairah yang mereka miliki untuk bermain sepak bola. Tidak ada rahasia dalam umur panjang dan senioritas ini.”