Turunminum.id – Kylian Mbappe secara resmi memutuskan untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) pada akhir musim 2023/24.
Keputusan ini menandai akhir dari tujuh musim penuh prestasi bersama Les Parisiens. Pemain asal Prancis tersebut akan hijrah ke Real Madrid setelah kontraknya dengan PSG berakhir.
Untuk mengenang jasanya selama berada di tim asal kota Paris ini, berikut adalah sepuluh momen terbaik Kylian Mbappe selama berseragam PSG.
Debut Impresif Bersama PSG
Kylian Mbappe datang ke PSG saat masih berusia 18 tahun. Pada debutnya di musim 2017/18, Mbappe sudah menunjukkan kualitas di atas rata-rata.
Ia mencatatkan satu gol pada debutnya, membantu Les Parisiens mengalahkan FC Metz dengan skor 5-1.
Pada pertandingan tersebut, Mbappe bermain selama 90 menit, langsung memberikan dampak positif bagi tim.
Cetak Empat Gol dalam Kurun Waktu 13 Menit vs Lyon
Musim 2017/18 seolah menjadi “pemanasan” bagi Kylian Mbappe. Di musim berikutnya, ia benar-benar tampil luar biasa dalam hal ketajamannya di depan gawang.
Salah satu momen yang paling dikenang adalah ketika Mbappe mencetak empat gol dalam waktu hanya 13 menit pada laga Ligue 1 melawan Olympique Lyon.
Di musim itu, Mbappe menutup kompetisi Ligue 1 dengan koleksi 33 gol dari 29 pertandingan.
Raih Treble Domestik
Kylian Mbappe bergabung dengan PSG pada waktu yang tepat, membantu Les Parisiens terus superior di kompetisi domestik dalam beberapa musim terakhir.
Pemain yang kini berusia 25 tahun ini membantu PSG meraih treble domestik sebanyak dua kali, yaitu pada musim 2017/18 dan 2019/20.
Treble domestik tersebut mencakup gelar Ligue 1, Coupe de France, dan Coupe de la Ligue.