Kabar Pemain Abroad Lainnya
Keempat ada calon pemain naturalisasi, Dean James yang starter saat Go Ahead Eagles kalahkan PSV dengan skor 3-2, Minggu (2/3/25) di De Adelaarshorst Stadion.
Dean James bermain selama 90 menit dan dapat nilai 6,8 dari situs Fotmob. Dia lepaskan 13 umpan akurat, 1 klai tendangan off target, 1 sentuhan, 7 clearance, 5 halauan kepala dan 3 kali menang duel.
Sementara itu, Eliano Reijnders hanya duduk di bangku cadangan ketika PEC Zwolle kalah 2-4 dari Heracles, Minggu (2/3/25) di Asito Stadion.
Baca Juga: Real Madrid Fokus Lawan Atletico Madrid di 16 Besar Liga Champions, Lupakan Hasil vs Real Betis
Dari Liga Belgia, Ragnar Oratmangoen tampil sebagai starter saat FCV Dender kalah 1-4 dari Union Saint-Gilloise di pekan ke-28, Minggu (2/3/25) di Stadion Stade Joseph Marien.
Ragnar bermain sebagai gelandang serang selama 45 menit dan dapat nilai 6,2 dari situs Fotmob. Dia lepaskan 1 tembakan, 11 umpan akurat, 17 sentuhan dan sekali menang duel.
Dari kasta kedua Liga Belgia, calon pemain naturalisasi, Joey Pelupessy bermain sejak menit awal saat KVSK Lommel berman imbang 2-2 lawan Seraing United di pekan ke-24, Minggu (2/3/25) di Soevereinstadion.
Joey mendapat rating 6,2 dari situs Aiscore. Dia bermain selam 67 menit dan mendapat satu kartu kuning.
Baca Juga: Dipuji Pelatih Venezia Usai Imbangi Atalanta, Ini Rating dan Statistik Jay Idzes

Dari Serie A Italia, Jay Idzes tampil solid saat Venezia FC bermain imbang 0-0 lawan Atalanta di pekan ke-27, Sabtu (1/3/25) di Stadion Atleti Azzurri d’Italia.
Tampil selama 90 menit, Jay mendapat rating cukup baik dari situs Fotmob yakni 7,0. Bek tengah itu catatkan 0 uman akurat, 30 sentuhan, 6 clearance, 1 kali halauan kepala, 1 intersep dan 3 kali menang duel.
Dari Serie B Italia, calon pemain naturalisasi, Emil Audero bantu Palermo menang 1-0 atas Brescia di pekan ke-28, Minggu (2/3/25) di Stadion Renzo Barbera.
Emil Audero bermain selam 90 menit dan dapat rating 7,6 dari situs Fotmob. Dia lakukan 1 save, 21 umpan akurat, 41 sentuhan dan 2 tangkapan bola atas.
Baca Juga: 3 Striker Lokal yang Bisa Jadi Supersub Timnas Indonesia