Turunminum.id – Surabaya akan menjadi salah satu kota penting dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Selain menjadi markas Timnas Indonesia U-17 sepanjang penyisihan Grup A, di Kota Pahlawan itu akan diadakan seremoni pembukaan salah satu turnamen sepak bola terbesar. Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, telah menjanjikan acara selebrasi yang meriah saat pembukaan.
Seremoni pembukaan Piala Dunia U-17 akan diselenggarakan sebelum pertandingan antara Timnas Indonesia vs Ekuador pada 10 November mendatang. Hari tersebut juga merupakan perayaan Hari Pahlawan, yang menghormati semangat juang Arek-Arek Suroboyo pada masa perang kemerdekaan.
Baca juga: 4 Negara Paling Sangar Peserta Piala Dunia U17 2023, Bagaimana Nasib Indonesia?
Erick mengungkapkan bahwa acara pembukaan Piala Dunia U-17 akan menjadi peristiwa yang lebih meriah dibandingkan dengan seremoni sebelumnya di Indonesia. Selebrasi pembukaan turnamen sepakbola junior tingkat dunia ini diharapkan akan mencatat sejarah baru.
“Indonesia selalu memberikan yang terbaik saat menjadi tuan rumah sebuah event. Mulai dari Asian Games 2018 hingga Forum G20 2022 selalu meriah dan tak terlupakan. Mudah-mudahan pembukaan Piala Dunia U-17 2023 jadi yang terbaik,” tutur Erick saat menyambangi Surabaya dalam acara Trophy Experience PD U-17 pada Minggu (29/10/2023).
Untuk mengatur acara seremoni pembukaan, Local Organizer Committee (LOC) telah melibatkan Wishnutama, yang telah membuktikan kemampuannya dalam mengorganisir acara-acara besar seperti Asian Games dan G20 sebelumnya. Ia sedang menyiapkan konsep acara yang spektakuler.
“Yang pasti, Mas Wishnutama lagi stres mempersiapkan acara pembukaan. Percaya kan dengan kualitas beliau untuk urusan satu ini? Mudah-mudahan hasilnya bagus dan membuat kita semua bangga,” tutur Eric yang juga menjabat sebagai Ketua LOC
Pada seremoni pembukaan di Stadion Gelora Bung Tomo, pedangdut Wika Salim akan menjadi salah satu pengisi hiburan. Sebelumnya, dalam acara Trophy Experience pekan lalu, Wika meluncurkan video klip lagunya yang berjudul “Bersama Garuda (We Are Together).” Lagu ini direncanakan akan meningkatkan semangat Timnas Indonesia di lapangan.
Selain Wika, sejumlah artis lokal ternama juga akan turut berpartisipasi dalam seremoni pembukaan.
“Acara ini akan melibatkan 100 persen artis lokal. Kami memberikan dukungan kepada mereka supaya mendunia. Kami berharap penonton yang datang ke stadion dan rakyat Indonesia yang menyaksikan lewat layar kaca bisa terhibur dan menikmati selebrasi pembukaan.,” tutur Erick.
Presiden RI Joko Widodo dan Presiden FIFA Gianni Infantino dijadwalkan akan menghadiri langsung acara pembukaan tersebut.
“Infrastruktur di Surabaya sudah siap. Tinggal bagaimana nanti kita mengantisipasi keamanan, kemacetan, dan hal-hal lainnya. Piala Dunia U-17 merupakan sejarah bagi bangsa kita. Kami mohon dukungan dari masyakarat Surabaya dan juga Jawa Timur agar turnamen ini bisa sukses dari sisi penyelenggaraan. Kita juga tentu Timnas U-17 bisa berprestasi, terbang tinggi,” ucap Erick.
Erick memuji kesiapan Surabaya sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, baik dari segi infrastruktur maupun elemen pendukung promosi. Ia juga memuji acara Trophy Experience yang diadakan di Gedung Pemuda, yang sukses mengundang antusiasme luar biasa dari masyarakat Surabaya.
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, mengungkapkan kegembiraannya melihat semangat warga kota menyambut Piala Dunia U-17. Dia berharap semangat yang luar biasa ini akan terus terpancar tidak hanya selama parade sebelum turnamen, tetapi juga selama pertandingan Piala Dunia U-17.
“Ayo warga Surabaya dan Jawa Timur kita ramaikan GBT. Tujukkan bahwa kita bisa membantu menguatkan semangat juang Pasukan Garuda saat mengarungi penyisihan sehingga bisa lolos ke fase selanjutnya.”
Selain melawan Ekuador, Timnas Indonesia U-17 juga akan bertanding melawan Panama pada 13 November dan Maroko pada 16 November. Juara grup, runner-up, dan empat tim peringkat ketiga terbaik akan melaju ke Babak 16 Besar.***