Turunminum.id – Timnas Mali U17 versus Meksiko U17 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Selasa (21/11) pukul 15.30 WIB yang akan berlangsung sengit demi tiket perempat final di Piala Dunia U17 2023.
Keberhasilan Mali U17 hingga lolos ke babak knock-out membuktikan bahwa status mereka sebagai tim patut diperhitungkan.
Pelatih Mali U17 Soumalia Coulibaly sangat optimis tim asuhannya mampu meraih tiket perempatan final Piala Dunia U17 dengan rekam jejak yang mereka peroleh.
“Yang jelas kami akan tetap ingin menang lawan mereka. Kami datang untuk itu. Kami sudah bermain melawan tim favorit juara seperti Spanyol dan kami ingin mencapai partai final,” ujar Soumalia Colibaly penuh percaya diri.
Terkait persiapan, Colibaly mengungkapkan tidak ada yang spesial untuk menghadapi Meksiko U17. Namun dia tetap mengakui kehebatan skuad muda El Tri – julukan Timnas Meksiko U17.
“Kami bersiap seperti biasa. Yang pasti kami akan bermain seperti tim yang ingin meraih kemenangan. Tapi saya tidak tahu banyak soal kekuatan Meksiko. Tapi saya yakin mereka adalah tim yang bagus,” ujarnya.
Di sisi lain, Meksiko kini tetap fokus untuk menaklukkan Mali, “ya, kami sangat fokus, tentu saja kami punya informasi tentang lawan, kami telah menonton video-video itu, kami tahu bahwa mereka adalah lawan yang sangat kuat,” kata Raul Chabrand, Pelatih skuad El Tri.