Australia Menang Lewat Penalti
Hal yang sama diraih oleh Australia, tuan rumah yang membuka pertandingan mereka dengan meraih poin penuh setelah mengalahkan Irlandia. Gol tungal tuan rumah Australia melalui tendangan penalti di babak kedua Steph Catley.
Australia turun tanpa bintang penyerang Chelsea Sam Kerr akibat cedera betis sesaat sebelum kickoff. Australia tampil memukau dan mempersembahkan kemenangan di hadapan 75.874 fans.