Turunminum.id – Paris Saint-Germain (PSG) akan berhadapan dengan Barcelona di laga leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2023/2024. Laga ini akan digelar di Parc des Princes pada Kamis, 11 April 2024, pukul 02:00 WIB. Lantas bagaimana prediksi skor dari laga ini?
Bila dilihat dari posisi klasemen liga masing-masing, PSG lebih baik dari Barcelona. Pasalnya, saat ini PSG berada di puncak klasemen Liga Prancis. Sedangkan Barcelona berada di posisi kedua di Liga Spanyol.
Di babak sebelumnya, Barcelona menyingkirkan Napoli dengan agregat 4-2. Imbang 1-1 pada leg pertama di Italia, tim asuhan Xavi lolos setelah menang 3-1 lewat gol-gol Fermin Lopez, Joao Cancelo, dan Robert Lewandowski pada leg kedua.
Sementara itu, PSG mengeliminasi ‘rekan senegara’ Barcelona, yakni Real Sociedad. PSG menang 2-0 di Paris, kemudian menang 2-1 di Spanyol, dan lolos dengan agregat 4-1 ke perempat final. Kylian Mbappe menyumbang tiga dari total empat gol PSG ke gawang Sociedad.
Barcelona tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir (M8 S3 K0), tapi PSG lebih fantastis. PSG tak tersentuh kekalahan dalam 27 laga terkini (M19 S8 K0). PSG sepertinya cukup pantas difavoritkan untuk memenangi partai leg pertama ini nanti.