Bezzecchi Sempat Jadi Tercepat di FP1
Sebelumnya, pada sesi FP1 MotoGP Thailand, Marco Bezzecchi menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 30,492 detik.
Bezzecchi, yang finis terakhir di Grand Prix Australia, berada di depan Martin, Bagnaia, serta Marc dan Alex Marquez pada sesi pertama Grand Prix Thailand kali ini.

Sementara itu, hari kedua Grand Prix Thailand akan bergulir esok Sabtu. Sesi FP2 berlangsung pukul 10.10 WIB, lalu kualifikasi pada pukul 10.50 WIB, diikuti dengan Sprint pada pukul 15.00 WIB.