Turunminum.id – Indonesia menambah koleksi medali di Paralimpiade Paris 2024 setelah tiga atlet Boccia-nya berhasil meraih prestasi gemilang pada hari keempat ajang tersebut, Minggu (1/9) waktu setempat.
Pertandingan yang berlangsung di South Paris Arena ini menghasilkan dua medali perunggu dan satu perak bagi tim Merah Putih.
Baca Juga: Link Live Streaming Arab Saudi vs Timnas Indonesia di Laga Perdana Kualifikasi Piala Dunia 2026
Muhamad Syafa membuka perolehan medali dengan mengamankan perunggu di nomor Men’s BC1 setelah mengalahkan David Smith dari Britania Raya dengan skor ketat 5-3.
Tidak mau kalah, Gischa Zayana turut menambah medali perunggu untuk Indonesia di nomor Women’s BC2 dengan kemenangan 5-2 atas Claire Taggart, juga dari Britania Raya.
Di kategori Men’s BC2, Muhammad Bintang Herlangga harus puas dengan medali perak setelah ditundukkan oleh atlet Thailand, Worawut Saengampa, dengan skor 1-6 di babak final.
Baca Juga: Minim Menit Bermain, Beberapa Pemain Abroad Timnas Indonesia Buat Shin Tae-yong Khawatir