2. Tantangan bagi Jonatan dan Ginting
Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting berpotensi bertemu wakil China di babak perempat final. Jonatan berpeluang jumpa Weng Hong Yang, sedangkan Anthony bisa berhadapan dengan Li Shi Feng.
Juara All England yang sudah dipastikan lolos Olimpiade Paris 2024 ini, memasang target serius di ajang paling bergengsi se-Asia ini.
Pasalnya kesberhasilan menyabet gelar juara All England menjadi suntikan motivasi bagi Jojo, sapaan akrabnya, untuk kembali meraih podium di turnamen ini.
“Rasanya kepercayaan diri saya bertambah setelah menjadi juara All England. Semoga saja hal ini bisa berdampak positif terhadap performa saya di tengah lapangan,” ujar pemain yang akrab disapa Jojo.
Baca Juga: Jonatan Christie Siap Tempur Mengarungi Badminton Asia Championships 2024
3. Tren Positif Tunggal Putra Indonesia
Tunggal putra Indonesia memiliki tren positif di Kejuaraan Asia dua edisi terakhir. Jonatan menjadi runner-up di Manila 2022 dan Anthony juara di Dubai 2023.
Duo Sejoli tunggal putra Indonesia selalu mendapatkan hasil tak mengecewakan di ajang BAC.
Terlebih Jonatan dan Ginting baru saja menyabet gelar prestisius di turnamen All Englad 2024. Meski dipaksa kalah oleh kompatriotnya usai game berakhir 21-15 dan 21-14 dalam tempo 55 menit.
BAC 2024 bisa menjadi obat penawar Ginting usai dipaska menjadi runner-up All England 2024 sekaligus ajan mempertahankan gelar juara Asia tahun lalu.