Hasil Undian Menguntungkan Greogoria

Selain itu, Gregoria yang tadinya berada di posisi ketiga dalam undian babak pertama, naik ke unggulan 13 menggantikan Wang Zhi Yi (China) yang mundur. Hal ini membuatnya terhindar dari pertemuan dengan Pai Yu Po (Taiwan) di babak kedua.
“Perubahan undian juga cukup menguntungkan dan saya mau memanfaatkannya. Walau lawan Pai Yu Po juga saya harus ektra waspada, ia baru mengalahkan juara Thailand Open,” kata Gregoria.
Baca Juga: Prediksi Skor Borneo FC vs Bali United: Misi Pesut Etam Duduki Peringkat 3
“Di Piala Uber saya tidak jadi bertemu An Se Young, di sini juga harusnya babak kedua tapi belum karena perubahan undian tadi. Saya berharap sebelum Olimpiade saya bisa bertemu dulu dengan dia,” ujarnya menambahkan.
Pebulutangkis berusia 24 tahun ini selanjutnya akan berhadapan dengan Pai Yu Po di babak 16 besar.
Selain Gregoria, masih ada dua pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, yang akan bertanding di babak pertama hari ini.
Baca Juga: Minta Netizen Tak Diskriminatif Fan Perempuan Timnas Indonesia, PSSI: Itu Penghinaan Gender