Turunminum.id – Jonatan Christie berhasil melaju ke babak semifinal Badminton Asia Championships (BAC) 2024 setelah mengalahkan wakil Malaysia, Lee Zii Jia dengan dua set langsung 21-11, 21-13, di perempat final yang berlangsung di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Jumat (12/4).
Kemenangan ini menjadi satu-satunya kegembiraan bagi Indonesia di turnamen ini setelah tiga wakil lainnya, Gregoria Mariska Tunjung, Anthony Ginting, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, gugur di babak perempat final.
Baca Juga: Hasil Tunggal Putra di BAC 2024: Jonatan Christie ke Semifinal, Anthony Ginting Dikalahkan China
Pada babak semifinal yang akan dilangsungkan hari ini Jumat, (13/4/2024), Jonatan akan menghadapi unggulan pertama turnamen, Shi Yu Qi dari China.
Pertandingan ini diprediksi bakal sengit, karena Shi Yu Qi memiliki performa yang gemilang di tahun 2024 dengan meraih dua gelar juara.
Meskipun lawan yang dihadapi terbilang berat, Jonatan Christie pantang menyerah. Dia memiliki peluang untuk mengalahkan Shi Yu Qi, mengingat rekor pertemuan mereka yang cukup seimbang.
Dalam 13 pertandingan sebelumnya. Sejauh ini, Jojo sapaan akrab Jonatan Christie unggul tipis dengan 6 kemenangan, sedangkan Shi Yu Qi meraih 7 kemenangan.
Baca Juga: Selamat! Jonatan Christie Sabet Gelar Juara All England 2024 Usai Menangkan Perang Saudara
Pertemuan terakhir mereka terjadi di All England 2024, di mana Jonatan keluar sebagai pemenang usai Shi Yu Qi mengalami cedera saat pertandingan.
Sepanjang tahun 2023, Jojo dan Shi Yu Qi bertemu sebanyak tiga kali. Rekan Anthony Sinisuka Ginting tersebut memenangkan pertemuan pertama di Indonesia Masters, sedangkan Shi Yu Qi meraih kemenangan di Singapore Open dan BWF Tour Finals 2023.
Kemenangan di All England 2024 menjadi modal bagi Jonatan untuk meraih kemenangan atas Shi Yu Qi di BAC 2024.
Jadwal Jonatan Christie di Semifinal BAC 2024
Jonatan Christie vs Shi Yu Qi
Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium
Jumat Pukul 09.00 WIB (estimasi pukul 12.30 WIB)